Ayo Playon 2018 “Dolanan Jaman mBiyen Ora Kalah Keren”

Halo semuanya, setelah setahun tidak bersua di WordPress, akhirnya tangan ini tergerak kembali untuk menulis. Ya memang bukan konten penting dan berbobot, hanya tulisan sharing kegiatan yang semoga bisa memberikan manfaat untuk orang yang menemukan tulisan sederhana ini.

Baiklah…
Pembuka 2019 ini saya akan berbagi cerita tentang kegiatan kami (saya, Setya taruna, dan adik-adik Belikurip) di akhir tahun 2018 tepatnya hari Minggu, 23 Desember 2018.
Kegiatan ini kami beri nama Ayo Playon dan jargon/tagline Dolanan Jaman mBiyen Ora Kalah Keren.

Ayo Playon ini berasal dari kata Ayo, Play (bermain) dan On. Yang dimaksudkan mengajak adik-adik bermain bersama permainan tradisional (dolanan tradisional).

Kenapa permainan tradisional? Karena dalam pandangan kami anak-anak jaman sekarang banyak yang mulai candu gadget, padahal ada permainan-permainan yang tidak kalah keren dengan gadget yaitu  permainan tradisional.

Tujuan acara Ayo Playon antara lain:
1. Memperkenalkan adik-adik Belikurip dengan Permainan Tradisional
2. Mengajak adik-adik Belikurip agar mencintai permainan tradisional
3. Mengakarabkan antar generasi
4. Mengisi waktu liburan

Konsep acara ini kami buat berkelompok dengan bergilir ke pos-pos permainan kecil dan permainan besar yang dipandu oleh rekan Setya Taruna. Permainan yang dilakukan diantaranya:
1. Engklek/sundamanda
2. Egrang
3. Teklek
4. Dakon
5. Jamuran
6. Nekeran/gundu
7. Kreasi daun untuk adik-adik PAUD

Kegiatan ini disambut dengan antusiasme yang tinggi oleh adik-adik Belikurip, orang tua, dan warga sekitar. Bahkan banyak tangan ikhlas yang  memberikan hadiah untuk adik-adik. Orang tua yang itu hadir di Ayo Playon juga tidak kalah semangat, mereka  bermain gobak sodor sembari menunggu puta-putrinya bermain di pos permainan.

Acara Ayo Playon ditutup dengan penampilan gerak lagu tarian “gethuk” dan diisi arahan semangat oleh Bapak Sutarno (Kepala Desa Belikurip), Bapak Erwan Tri Nugroho (Pembina Karang Taruna) dan Ibu Sri Suharti (Guru SDN 2 Belikurip).

Semoga acara ini bisa diulang kembali dengan konsep yang lebih baik di tahun 2019. Barangkali teman-teman yang membaca tulisan ini berniat melakukan kegiatan serupa kami siap berbagi informasi terkait berjalannya Ayo Playon di Belikurip dengan senang hati.

Berikut dokumentasi Ayo Playon, semoga tambah penasaran dan tambah berminat untuk menyelenggarakan kegiatan serupa di daerah masing-masing.


Link Video Tarian Gethuk:
Gerak Lagu Gethuk dalam acara Ayo Playon 2018

 

7 thoughts on “Ayo Playon 2018 “Dolanan Jaman mBiyen Ora Kalah Keren”

Komentar Anda nasehat untuk saya, tinggalkan komentar ...